Selasa, 23 Februari 2010

Karyawan Atau Pensiunan Sama Saja

. Selasa, 23 Februari 2010

Ah, yang benar saja, ya jelas beda dong. Yang satu masih aktif bekerja, bergulat dengan tugas-tugas dan target harian. Sedangkan yang satu lagi sudah tidak terbebani hal semacam itu.

Pada kenyataannya tidak semuanya berbeda atau berubah. Sikap, karakter, etos kerja, tidak mudah untuk berubah. Meski bidang operasinya mungkin berbeda. Jejak dan kebiasaan puluhan tahun tentunya sudah menjadi budaya.

Kedisiplinan terhadap tujuan, konsistensi dalam pelaksanaan tugas adalah sesuatu yang akan terus terbawa meskipun seseorang telah pensiun. Yang membedakan hanya bidang kegiatannya. Sedangkan ruhnya sama.

Misalkan saja bagi anda yang terjun ke kegiatan sosial kemasyarakatan. Coba amati bagaimana pola pikir dan cara anda bertindak. Bandingkan dengan orang lain. Akan terasa munculnya karakter anda semasa bekerja dulu, sebelum menjalankan pensiun dini.

Apalagi bagi anda yang terjun ke bisnis pensiunan. Dalam banyak hal tidak akan banyak bedanya dengan semasa masih aktif sebagai karyawan. Hanya saja diupayakan agar mindset karyawan jangan dibawa terus, karena berbeda dengan mindset bisnis.

Apakah anda para peserta pensiun dini juga merasakan semua itu ? Mestinya ya. Jika anda merasakan hal yang berbeda, anda dapat menuliskannya di komentar.

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 
Blog Pensiun Dini is proudly powered by Blogger.com | Template by Agus Ramadhani | o-om.com